Saturday, September 15

Pelayanan Prima SAMSAT

okesip,
disini saya mau cerita tentang pelayanan samsat kediri, yang menurut saya sudah oke, dan mengacu pada pelayanan prima di pemerintahan.

oh iya, maaf serial serat babat kediri nya sedang mandeg dulu, buku nya sedang ketlesut, entah di mana rimbanya. insyallah kalau sudah ketemu saya post kelanjutannya. oke? jadi kali ini kita ke pelayanan pemerintah saja. oke?

posisi saya sekarang berada di jakarta, motor juga di jakarta, tapi plat nomor AG kediri.

jadi begini, ini cerita saya tentang drive thru di samsat kediri. bagus pelayanannya, cepat.
kebetulan liburan tahun lalu saya pulang kampung naik sepeda motor, enak lho dari jakarta ke kediri naik motor, bisa liat kanan kiri, bisa ngrasain harumnya bau laut pantai cirebon, hawa dingin kota magelang, kehangatan jogjakarta, dan purnama di alas mantingan.
kebetulan pas saya pulang, itu motor pas waktunya bayar pajak, jadi saya sekalian bayar pajak deh.
waktu itu jam sembilan pagi saya berangkat ke samsat, kaget kok ada drive thru, ternyata eh ternyata samsat kediri lagi berbenah dan pelayanan jadi lebih baik, disitu saya bawa motor, bawa stnk, bpkb, ktp, dan uang tentunya ( bukan sogokan ) sesuai dengan pajak yang tertera, tidak sampai lima menit, urusan selesai, pajak kendaraan terbayar, dan anda masih nyaman duduk diatas jok motor anda.



oh iya, tapi jangan sampai anda lupa membawa motor anda ya waktu ke samsat drive thru. . .
soalnya tanpa motor anda harus menyelesaikan administrasi pajak kendaraan seperti biasa, tanpa drive thru.
Ini pengalaman pribadi,
ceritanya begini, waktu itu saya pulang ke kediri naik kereta, mumpung saya di rumah, dan waktu untuk pembayaran pajak tahunan motor saya sudah dekat, saya putuskan untuk menyelesaikan tanggung jawab saya. tapi posisi motor saya sedang di jakarta, jadi waktu saya ke samsat saya naik vespa, trus masuklah saya ke pelayanan drive thru. itu stnk, bpkb, dan ktp sudah saya serahkan ke mbak-mbak cantik penunggu pos drive thru. nah, lalu mbak cantik bertanya, "mas motornya di STNK suzuki Thunder tapi yang di bawa kok Vespa?". lalu saya terangkan kalau motor berada di jakarta. jadilah saya di "sarankan" untuk menyelesaikan administrasi seperti biasa, bukan drive thru. tunggu dulu, jangan anda berpikir kalau pelayanan   biasa itu lama, lumayan cepat kok, 15 menit sudah rampung, bahkan kurang dari itu. dan tidak ada yang namanya calo-calo an, sogok menyogok, atau apapun lah itu istilahnya

jadi, jangan ragu untuk bayar pajak kendaraan :)

No comments:

Post a Comment